Minggu, 07 November 2010

Abstrak: Pendekatan Sastra


Pendekatan Sastra

Dalam sastra terdapat empat pendekatan dalam kajian sastra. Pendekatan kajian sastra yang menitikberatkan pada karya sastra disebut pendekatan objektif. Pendekatan kajian sastra yang menitikberatkan pada penulis disebut pendekatan ekspresif. Pendekatan kajian sastra yang menitikberatkan pada kajian terhadap semesta atau alam disebut pendekatan mimetik. Pendekatan kajian sastra yang menitikberatkan pada pembaca disebut pendekatan pragmatik.

Pendekatan objektif adalah pendekatan kajian sastra yang hanya menitikberatkan pada karya sastra itu sendiri. Karya sastra dalam hal ini menjadi sesuatu yang inti. Bila tidak ada karya sastra maka tidak ada pembicaraan atau pembahasan tentang kesusastraan.

Pendekatan ekspresif adalah kajian sastra yang melihat kajiannya (karya sastra) pada ekspresi perasaan penulis atau pengarang. Karya sastra tidak akan tercipta bila tidak ada yang menciptakannya sehingga pengarang sangat penting kedudukannya. Bagaimanakah kekhasan pengungkapan pengarang yang muncul dalam cerita? Bagaimana latar belakang pengarang? Bagaimana proses kreatif pengarang yang terkait dengan karya tersebut?

Pendekatan mimetik adalah pendekatan kajian sastra yang menitikberatkan kajiannya terhadap hubungan karya sastra dengan kenyataan yang ada di luar karya sastra. Menurut Abrams, pendekatan mimetik merupakan pendekatan yang memandang karya sastra sebagai imitasi dari realita kehidupan. Penelitian yang menggunakan pendekatan ini harus bisa memadukan analisisnya antara sastra dan analisis di luar sastra: apakah ada benda-benda dalam kehidupan sehari-hari yang ditimbulkan? Apakah benda-benda itu ditampilkan dalam kata sifat tertentu? Apakah peristiwa dalam cerita ditampilkan secara wajar atau tidak wajar?

Pendekatan pragmatik adalah pendekatan kajian sastra yang menitikberatkan kajiannya terhadap perananan pembaca dalam menerima, memahami, dan menghayati karya sastra. Pembaca sangat berperan dalam menentukan sebuah karya sastra, maka karya yang tidak sampai ke tangan pembaca, bukanlah karya sastra.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar